RPP PAI dan Budi Pekerti K13 revisi 2017 kelas X SMA
RPP PAI dan Budi Pekerti |
Sebagaimana telah diketahui bahwa dalam standar proses, berdasarkan permendikbud Nomor 65 Tahun 2013, pembelajaran dilakukan dengan memaksimalkan kemampuan siswa melalui pendekatan saintifik melalui langkah-langkah mengamati, menanya, mencoba, menalar, dan mengomunikasikan. Selanjutnya langkah-langkah tersebut dintegrasikan ke dalam perangkat pembelajaran yang harus disiapkan oleh guru (RPP) yang didalamnya terdapat proses dan rubrikasi membuka relung hati atau mengamati, mengkritisi sekitar kita atau menanya, memperkaya khazanah peserta didik atau menalar, dan menerapkan perilaku mulia atau mencoba dan mengomunikasikan.
Atas dasar hal tersebut, dalam penyusunan RPP PAI dan Budi Pekerti Kurikulum 2013 versi revisi 2017 diintegrasikan dengan PPK, Literasi, 4C, dan HOTs.
Dalam RPP PAI dan Budi Pekerti K13 revisi 2017, materi pembelajaran dititikberatkan pada lima aspek Pendidikan Agama Islam, yaitu aspek al-Qur’an – Hadis, aspek akidah/keimanan, aspek akhlak, aspek fikih/ibadah, dan aspek Tarikh/sejarah peradaban Islam dengan cakupan materi masing-masing sebagai berikut.
1. Aspek al-Qur’an – Hadis meliputi:
a. Al-Qr’an surat al-Hujurat/49: 10 dan 12 serta Hadis tentang control diri, prasangka baik, dan persaudaraan.
b. Al-Qur’an surat al-Isra’/17: 32, dan QS. An-Nur/24: 2, serta Hadis tentang larangan pergaulan bebas dan perbuatan zina.
2. Aspek akidah/keimanan meliputi:
a. Al-Asma’u al-Husna: al-Karim, al-Mu’min, al-Wakil, al-Matin, al-Jami’, al-‘Adl, dan al-Akhir.
b. Iman kepada malaikat Allah SWT.
3. Aspek akhlak meliputi:
a. Ketentuan berpakaian sesuai syariat Islam.
b. Manfaat kejujuran dalam kehidupan sehari-hari.
c. Semangat keilmuan.
4. Aspek fikih/ibadah meliputi:
a. Kedudukan al-Qur’an, Hadis, dan Ijtihad sebagai sumber hokum Islam.
b. Hikmah ibadah haji, zakat, dan wakaf bagi individu, dan masyarakat.
5. Aspek Tarikh/sejarah peradaban Islam meliputi:
a. Substansi, strategi, dan keberhasilan dakwah Nabi Muhammad saw. Di Madinah.
Di bawah ini saya sertakan contoh RPP PAI dan Budi Pekerti K13 revisi 2017 kelas X SMA dan sederajat dengan harapan bapak dan ibu guru dapat menjadikannya sebagai bahan perbandingan.
0 Response to "RPP PAI dan Budi Pekerti K13 revisi 2017 kelas X SMA"
Posting Komentar