-->

RPP Tematik Kelas V Semester II SD/MI K 13 Revisi 2017

Dalam pola pembelajaran tematik di SD/MI dikenal dengan pola pembelajaran tematik. Dalam pola tematik integratif ini, buku-buku siswa SD/MI tidak lagi dibuat berdasarkan mata pelajaran, tetapi berdasarkan tema yang merupakan gabungan dari berbagi mata pelajaran yang relevan dengan kompetensi di SD/MI.

Dalam pembelajaran tematik di kelas V SD/MI ada sembilan tema yang harus diajarkan kepada peserta didik, yakni terdiri dari:

1. Organ Gerak Hewan dan Manusia
2. Udara Bersih Bagi Kesehatan
3. Makana Sehat
4. Sehat Itu Penting
5. Ekosistem
6. Panas dan Perpindahannya
7. Peristiwa Dalam Kehidupan
8. Lingkungan Sahabat Kita
9. Benda-benda Di Sekitar Kita

Inilah perubahan dalam Kurikulum 2013 dalam satuan pendidikan di Sekolah Dasar. Perubahan Kurikulum 2013 tersebut merupakan kurikulum minimal. Artinya, guru dan sekolah tetap punya keleluasaan untuk mengembangkan atau memperkaya materi. Yang penting, kompetensi minimalnya sudah terpenuhi.

Dalam konteks ini, perangkat pembelajaran, RPP, Silabus, KKM, Prota , Prosem dan seterusnya disusun oleh guru sesuai dengan perubahan dalam Kurikulum 2013. Dalam menyusun RPP, guru membagi jumlah tematik kedalam dua semester. Untuk kelas bawah misalnya, kelas I, II, dan III RPP semester I (ganjil) terdiri dari empat tema dan di semester II (genap) empat tema. Sementara itu, untuk kelas atas, kelas IV, V, dan VI ada sembilan tema. Sembilan tema ini, dalam RPP dibagi dua, lima tema di semester I (ganjil) dan sisanya empat tema di semester II (genap).

Dalam kesempatan ini saya ketenganhkan contoh RPP Tematik kelas I (satu) yang terdiri dari delapan tema dengan model pembelajaran mengacu kepada sistem Kurikulum 2013 versi revisi, yakni terintegrasi dengan Penguatan Pendidikan Karakter (PPK), Literasi, 4 C, dan HOTs.

0 Response to "RPP Tematik Kelas V Semester II SD/MI K 13 Revisi 2017"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel